Remaja Hamil Selalu Berebut Nutrisi Dengan Janinnya


Remaja Hamil Selalu Berebut Nutrisi Dengan JaninnyaRemaja hamil rentan bermasalah dengan janin karena dia sebenarnya berkompetisi dengan kandungannya.

 

Hal itu dikemukakan pakar kesehatan dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, dr. Endang L. Achadi MPH., Dr.PH, pada diskusi media di Jakarta.

Remaja putri tumbuh hingga usia 20 tahun dan pertumbuhan itu akan terganggu oleh pertumbuhan janin yang berada dalam rahimnya, ujar Endang.

“Janin juga membutuhkan nutrisi untuk tumbuh kembang, maka janin dan ibu hamil yang notabene adalah remaja, akan saling berkompetisi untuk mendapatkan nutrisi guna pertumbuhan masing-masing,” kata dia,

READ:  Ini Dia 10 Kriteria Perempuan Yang Di Sukai Atau Dicari Lelaki

Endang mengemukakan “pada remaja organ reproduksinya memang sudah cukup matang, namun pada usia 20 tahun ke atas panggul dan pinggul perempuan muda sudah lebih siap untuk bisa melahirkan.”

Dia juga memaparkan bahwa dari 1.460.500 remaja perempuan, 14 persennya (53.000 jiwa) sudah atau pernah menikah.

“Hanya 45,4 persen saja yang menggunakan alat kontrasepsi untuk mencegah kehamilan muda,”