Kelebihan dan Keuntungan Jika Memiliki Saudara Kandung


Kelebihan dan Keuntungan Jika Memiliki Saudara KandungHubungan saudara di dalam keluarga merupakan suatu hubungan yang spesial yang tidak dapat di bandingkan dengan hubungan lain diluar saudara, seperti hubungan percintaan ataupun hubungan persahabatan. Hubungan saudara khususnya saudara kandung memiliki nilai lebih karena ia adalah bagian dari kita. Baik itu kakak ataupun adik kandung, terkadang mereka bisa menjadi tempat terbaik bagi kita bercerita tentang segala hal yang tidak bisa kita ceritakan kepada orang lain.
Keuntungan memiliki saudara kandung.

 

Selain itu, memiliki saudara kandung berarti kita memiliki sosok yang kompleks, yang terkadang bisa kita jadikan teman, saudara, bahkan “saingan” sekalipun. Dan pada Artikel Cinta Keluarga kali ini, tanpa membuat sedih yang kebetulan tidak memiliki saudara kandung, kita akan membahas Beberapa Kelebihan dan Keuntungan Jika Memiliki Saudara Kandung.

READ:  Pendidikan Masyarakat Modern

Ada tempat berbagi dan mengasihi
Kalau Kamu punya saudara, kebiasaan membagi makanan biasanya paling sering dilakukan. Seiring waktu juga, kamu dan saudara kandung biasanya sulit membedakan ini milik dan kepunyaan siapa. Selalu saling pakai dalam beberapa kebutuhan. Pun juga saat Kamu sedih, ada saudara kandung yang bisa menampung keluh kesah dan menghibur Kamu, selama kamu bisa terbuka dengannya.

Bisa menjadi supporter terbaik
Selain orang tua, saudara kandung juga termasuk figur yang paling sering memberi dukungan atau support ketika Kamu membutuhkannya. Saudara kandung bahkan bisa dijadikan “teman untuk saling menutupi” kalau Kamu melakukan tindakan yang dianggap buruk oleh orang tua.

READ:  Lima Tanda Jika Teman Hanya Memanfaatkan Anda

Tempat bertengkar paling asyik
Saudara kandung terkadang tidak akur dengan Kamu. Sebab ada masa-masa pertengkaran yang tidak bisa dihindari. Namun seberapa besar pertengkaran Kamu dengan saudara kandung, Kamu akan tetap menyayanginya. sehebat apapun pertengkarannya, tidak akan membuat kamu dan saudara kandung saling bermusuhan, apalgi sampai menimbulkan dendam. Berbeda jika pertengkaran ini terjadi antara kamu dengan orang lain.

Bisa saling merindukan
Ketika beranjak dewasa, Kamu pasti akan merindukan kebersamaan bersama saudara kandung. Mengingat masa-masa kecil kamu ketika masih rebutan mainan. Atau menangis karena uang jajan yang diberikan orang tua terasa tidak adil. Bukankah itu suatu perasaan saling merindukan itu sangat istimewa?

READ:  Keinginan Para Suami yang Tersembunyi

Jika kita melihat Beberapa Kelebihan dan Keuntungan Jika Memiliki Saudara Kandung diatas, ternyata pendapat sebagian orang yang menjadikan saudara kandung itu sebagai saingan kuranglah tepat. Ternyata saudara kandung itu adalah sahabat terbaik selama kamu mengakui dan terbuka dengannya.